4 Tanda Seorang Mantan Layak Mendapat Kesempatan Kedua
Patah hati? Mencari cara bagaimana kembali kepada cinta? Terkadang, satu-satunya jalan menuju kebahagiaan adalah sesuatu yang baru saja kamu tinggalkan. Dengan kata lain, kembali bersama mantan sebenarnya bisa menjadi hal yang benar untuk dilakukan. Berikut adalah saat dimana kamu tahu itu mungkin bisa terjadi.
1. Mantan berusaha keras untuk memenangkan hatimu kembali
Mungkin mantan kamu belum pernah berdiri di luar jendela kamarmu dengan membawa boombox (tentu saja, bakal jadi ekstra poin romantis jika dia pernah melakukannya!), Tetapi jika perjuangan mereka untuk mendapatkan hatimu kembali sudah sangat jelas, mungkin itu alasan yang cukup untuk memberikan dia kesempatan kedua. Kegigihan menunjukkan cinta dan perhatian! Ini adalah suatu pertanda, meskipun: jika mantan kamu tipe orang yang needy (suka menggantungkan diri) dan minder, mereka mungkin ingin kamu kembali hanya untuk zona nyaman anti kesepian yaitu sebuah hubungan.
2. Dia memperbaiki kelemahannya setelah putus
Sudahkah mantan kamu mantap berjalan di jalur perbaikan diri setelah perpisahan? Ini bukanlah benar-benar suatu pertanda dia dapat move ondengan cepat – ini adalah tanda kedewasaan dan terarah. Mantan kamu tidak hanya meratapi akhir dari hubungan saja, dia dengan semangat memperbaiki kelemahannya yang menyebabkan kalian berdua tidak berjalan dengan baik. Tunjukkan penghargaanmu untuk mantan dengan memberi dia kesempatan kedua!!
3. Kamu masih punya perasaan untuk mantan
Bagi siapa yang pernah melihat How I Met Your Mother, ingatlah bagaimana Ted tidak pernah bisa jauh dari Robin, dan kemudian pada akhirnya (spoiler alert!) berujung dengan melamar dia tepat pada akhir Season 9? Jika mantan kamu mencoba untuk mempertahankan perasaan sayangmu lama setelah putus cinta (atau pada kasus mereka, putus berkali-kali), maka dia pasti telah melakukan suatu hal yang benar selama ini.
4. Kalian berpisah dengan damai
Jika hubungan kamu berakhir karena beberapa ketidakjujuran yang merupakan kesalahan dari dirimu, dirinya, atau kalian berdua, hubungan itu jelas tidak akan berhasil. Tetapi jika kalian berdua pada akhirnya berpisah dan entah bagaimana tidak berbicara buruk satu sama lain dan tetap berteman, maka kemungkinan terdapat lebih banyak cinta daripada yang kamu kira sebelumnya.
Begini saja, jika Adam Levine dan Behati Prinsloo berhasil berdamai dan menikah, kendatipun jelas banyak sekali perbedaan pada diri mereka masing-masing, maka kamu juga bisa! Kembali bersama mantan memiliki manfaat – kalian berdua sudah saling mengenal luar dalam, dan kamu tidak perlu mengulang kembali kecanggungan kencan pertama. Cobalah lagi, dan lihat apakah ini layak! Bahkan jika ini pada akhirnya tidak berhasil, setidaknya kamu tahu telah mencobanya.